Selasa, 10 Juli 2012

Perkemahan Antar Saka Jawa Timur 2012

SURABAYA-Sebanyak 943 anggota Pramuka mengikuti kegiatan perkemahan antar saka (Peran Saka) tingkat Kwarda Jatim, di Bumi Perkemahan Kolatarmatim, Senin (8/7/2012).

Peran Saka ini diikuti ini berlangsung hingga 12 Juli diikuti delapan saka yang ada diwilayah Jawa Timur yaitu Saka Bahari, Saka Bhayangkara, Saka Dirgantara, Saka Wira Kartika, Saka Bhakti Husada, Saka Wana Bhakti, Saka Taruna Bumi dan Saka Kencana.

Ketua panitia Peran Saka Asisten Operasi Danlantamal V Surabaya Kolonel Laut (P) Heribertus Yudho Warsono, mengatakan Peran Saka ini sudah lama sekali tidak ada kegiatan. "Kegiatan ini dilakukan serempak di seluruh Indonesia, untuk Jawa Timur di gelar di Lantamal V ini," paparnya.

Menurutnya peran saka ini sekaligus mensosialisasikan pembinaan sumber daya manusia untuk mewujudkan generasi muda yang tangguh, khususnya yang berkaitan dengan kesadaran bela negara yang dapat diarahkan sebagai komponen sistem pertahanan rakyat semesta (sishanrata).

Dalam tiga hari, kegiatan peran saka akan diisi dengan keagamaan, olah raga, jumpa tokoh, korve, out bond. Kegiatan keterampilan seperti dayung perahu karet, mountenering, water resque serta bakti sosial.

Peran saka ini dibuka langsung Kepala Dinas Potensi Maritim (Kadispotmar) Mabesal Laksma TNI Kingkin Suroso, dengan apel seluruh peserta perkemahan

Sumber : tribunnews

0 komentar:

Posting Komentar